TRENDING

Kamis, 07 Mei 2015

18 Tahun Vakum, Game Legenda 'Snake' hadir kembali dengan versi baru



Ada yang masih ingat dengan game 'Snake' yang hadir di ponsel-ponsel buatan Nokia pada era tahun 90-an? Kini game jadul tersebut siap untuk beraksi kembali.
Adalah Taneli Armanto, seorang game designer yang tak lain merupakan pencipta game tersebut yang punya inisiatif untuk menghidupkan kembali game lawasnya itu. Dalam penggarapannya, sekuel yang diberi judul Snake Rewind itu dibantu oleh developer game asal Finlandia, Rumilus Design.

Meski memiliki gameplay dan tampilan tak jauh berbeda dari versi aslinya, Snake Rewind hadir dengan pembaharuan dari segi grafisnya. Game ini akan hadir dalam 10 tingkat level, dimana masing- masing stage akan memiliki musik dan tampilan berbeda. Salah satu fitur yang diunggulkan di Snake Rewind adalah kemampuan si ular yang dapat mundur beberapa saat.

Dengan kata lain, gamer akan dapat dengan mudah menghindari tembok-tembok yang biasanya menjadi rintangan gamer selama bermain Snake. Tak hanya fitur rewind saja, Snake Rewind juga menyajikan sederet power-up yang dapat membantu si ular dalam memakan buah-buah sepanjang permainan, seperti bomb fruit dan magnet.

Game Snake Rewind rencananya akan dirilis untuk platform Android,iOS dan Windows Phone pada tanggal 14 Mei 2015, dan bisa dimainkan secara gratis alias free to play. Namun begitu, Armanto dan Rumilus Design tetap akan mengadakan sistem monetisasi in-app purchases.











Posting Komentar

 
Back To Top